Konsep Baru Workshop Venom Auto Garage, Lebih Kedepankan Kenyamanan Pelanggan

  • Oleh : Julfikri

Senin, 29/Mar/2021 18:00 WIB


SoundandMachine.com (Jakarta), 24 Maret 2021 – Venom Indonesia baru-baru ini membuka workshop Venom Auto Garage dengan konsep baru.

 

Baca Juga:
Venom Gear Studio VGS-1, Speaker Kompak Punya Fitur Anti Air

 

Workshop berdesain minimalis di bilangan Pluit, Jakarta Utara, tersebut memiliki konsep clean yang berarti benar-benar lebih mengedepankan kenyamanan bagi para pelanggannya.

 

 

“Kita bikin gimana mobil ini dipasang ke dalam ruangan ber-AC, bikin kafetaria supaya konsumennya itu juga nyaman, mobilnya juga terlindung dari cuaca panas dan hujan.” buka Irwan ‘Abbay’ Kusuma, Pendiri Venom Auto Garage kepada SoundandMachine.com di workshop-nya (24/3/2021).

 

Kenyamanan tersebut bukan hanya memiliki fasilitas premium tetapi juga produk layanan yang lebih dari sekedar car audio.

 

 

 

Seperti pasang carpet custom yang masih produknya Abbay yaitu Diablo, printed paint film Cool and Light sebagai importir, coating mobil BeWith, hingga Venom Gear atau produk audio non-mobil.

 

 

 

Workshop tersebut memiliki kemampuan menampung hingga 8 mobil, namun dalam situasi tertentu harus dikerjakan di luar, terutama bagi pelanggan yang butuh layanan cepat sementara working bay-nya sudah penuh.

 

“Sebenernya kita ga mau taruh di luar, karena posisi hari ini cukup padat, orangnya udah janji mau selesai, habis ini mau di-coating lagi, jadi harus cepat.” jelas Abbay.

 

 

 

Sementara untuk car audio sendiri, Venom Auto Garage mengusung konsep pasang cepat namun tetap presisi semenjak komponen yang dipakai adalah plug and play.

 

 

 

Venom sudah membuat komponen plug and play yang bukan hanya meningkatkan kualitas suara tetapi juga bisa dipasang lebih cepat dimana dulu pasang audio bisa berhari-hari, sekarang bisa sekitar 3-4 jam.

 

Komponen plug and play-nya sendiri juga sudah banyak untuk mobil keluaran APM namun lebih ke merk Jepang dan Tiongkok, sementara mobil Eropa sedang dalam proses riset.

 

“Kami berharap dari Venom bisa meningkatkan terus mutu, sehingga semua pecinta otomotif khususnya di audio, bisa menerima produk kita menjadi satu produk andalan atau punya kualitas tinggi.” tutup Abbay.

(Joule)