Head Unit Alpine UTX-A09, Tingkatkan Kualitas Audio Mobil Berbagai Zaman

  • Oleh : Julfikri

Sabtu, 30/Okt/2021 10:43 WIB


SoundandMachine.com (Jakarta) – Salah satu kebutuhan OEM mobil zaman sekarang adalah serba terintegrasi. Seperti misalnya layar multimedia yang sudah jadi satu dengan sistem kerja mobil, tak terkecuali head unit.

Meski situasinya sudah seperti ini, Alpine tetap membuat head unit namun orientasinya sudah berbeda, tidak lagi menggantikan bawaannya, namun tetap mampu mengontrol kualitas suara.

Baca Juga:
Pas untuk Instalasi Daily dan Kompetisi, Begini Referensi Upgrade Audio Full Alpine Status

Salah satunya head unit Alpine UTX-A09 dengan dimensi lebih kecil, dan bisa dipasang tanpa memerlukan penggantian head unit bawaan.

“Alpine membaca ini sebagai peluang bisnis, dibuatlah unit tambahan. Tujuannya pakai head unit original untuk mendisplay navigasi, radio, telepon. Kalau mau musik yang bagus, butuh player bagus tapi display-nya kecil.” buka Wahyu Tanuwidjaja, Chief Executive Officer (CEO) PT. Audioworkshop selaku pemegang brand Alpine kepada SoundandMachine.com dalam konferensi pers virtual (28/6/2021).

Baca Juga:
Suara Lebih Detail, Speaker Alpine DP-65C Cocok untuk Upgrade Audio Toyota Yaris Cross

Head unit UTX-A09 memiliki sampling rate 192 kHz/24 bit max, sudah support dengan MP3/WMA/AAC/FLAC/WAV/APE, USB depan-belakang, 4 output power out, 6 preout, dan sudah berspesifikasi resoulusi tinggi atau hi-res.

Meski sudah dilengkapi amplifier, UTX-A09 tidak bisa Direct Stream Digital (DSD).

Baca Juga:
Gerai Audio Mobil Bestbuddyshop Sunter Rayakan Raihan Champions of Champion PAHAMI 2024

“Dia tidak bisa DSD, tapi sampling rate dia 192 kHz/24 bit max, jadi kalau DSD ini sama dengan yang tengah, bukan yang bawah 512 mHz.” tambah Wahyu.

Selain itu untuk mengoperasikan head unit UTX-A09, butuh perangkat tambahan seperti controller untuk DSP-nya.

Wajar saja, mengingat UTX-A09 sudah rilis dari 3 tahun lalu, namun ada satu keistimewaan sehingga tidak heran jika head unit ini tetap diminati sampai sekarang.

“Yang canggih dari UTX-A09 adalah, biarpun konek digital ke DSP (digital signal processor) merk lain, tetap bisa kontrol, volumenya digital.” jelas pria yang juga coach car audio tersebut.

Menariknya, UTX-A09 sudah support radio, Bluetooth, dan iPod atau iPhone yang juga cocok untuk mobil keluaran lama tanpa membongkar dasbor untuk pemasangannya.

Itu berarti UTX-A09 meski lebih dirancang untuk mobil zaman sekarang, apabila dipasangkan ke mobil zaman dulu masih bisa.

“UTX-A09 dipasang di Mercy jaman dulu cakep banget, mobilnya mobil tua tapi fiturnya modern.” ungkap Wahyu.

UTX-A09 dibanderol dengan harga retail Rp. 17.750.000,- dan tersedia di dealer PT. Audioworkshop.

Untuk efek kualitas suara, silahkan simak video kami berikut ini.

(Joule)