Oleh : Julfikri
SoundandMachine.com (Jakarta) - Komunitas Indonesia Starlet Club (ISC) mengadakan kopdar gabungan (kopdargab) antar chapter pada tanggal 30 Juli 2023 di Bumi Perkemahan Graha Wisata (Buperta) Cibubur, Jakarta.
Kopdargab diadakan untuk menjaga kekompakan sesama anggota ISC, baik satu chapter maupun antar chapter, sekaligus menunjukkan eksistensinya pasca momen pandemi Covid-19.
Baca Juga:
Penuhi Kebutuhan Penggemar Audio Mobil di Kota Batam, Tones Garage Gelar Alpine Day
“Kopdargab ini kita nyantai aja, biar ada acara karena belum ada acara ngumpul bareng banyak. Selama pandemi jambore Starlet kan belum ada. Paling tidak kita menyiasatinya, adain kopdargab chapter terdekat, biar ada kumpul-kumpulnya.” buka Ahmad Fadli, Ketua ISC Jakarta kepada SoundandMachine.com di lokasi acara (30/7/2023).
Baca Juga:
Banyak Promo Menarik, Gerai Tones Garage Audio Akan Adakan Alpine Day di Kota Batam
Adapun chapter ISC yang hadir di kopdargab antara lain dari Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Tangerang Selatan, dan Bandung, termasuk pengurus pusat.
Menariknya, kopdargab ISC diadakan di Buperta Cibubur yang notabene jalanannya sempit, dan di sekeliling jalan cukup banyak parit, sehingga kurang ramah untuk mobil ber-ground clearance rendah seperti Starlet, terutama ketika berpapasan dengan mobil lain.
Baca Juga:
Pertamax Turbo Drag Fest 2024 Sukses Digelar, BBM Kualitas Tinggi Terbukti Andal di Balapan
Selain itu, area Buperta yang tergolong luas membuat para anggota harus tahu persis dimana kopdargab tersebut diadakan, karena apabila kesasar akan merepotkan.
Meski ada beberapa anggota yang sempat kesasar, pada akhirnya tiba di lokasi persisnya. Setidaknya per chapter antara 5-15 mobil, sehingga hampir 100 Starlet yang hadir di kopdargab jika diakumulasi.
“Sebenarnya sudah mempertimbangkan itu, Buperta kan luas, kita ambil yang benar-benar bisa untuk mobil Starlet. Teman-teman Starlet kan banyak yang ceper, kita cari (medannya) biar mobilnya gak kenapa-napa, yang terdekat dari pintu masuk.” jelas Godel, sapaan akrab Ahmad Fadli.
Diadakannya kopdargab menunjukkan bahwa di era pasca pandemi Covid-19 komunitas ISC masih kompak dan eksis.“Sebenarnya ada rencana untuk jambore nasional ISC, tapi masih belum tau kapan dan dimananya.” pungkas Godel. Ditunggu kopdar berikutnya. (Joule)