Pencapaian Meningkat Jelang Akhir Tahun 2024, UD Trucks Indonesia Optimis Tembus 2.000 Unit

  • Oleh : anto

Selasa, 10/Des/2024 18:40 WIB


Soundandmachine.com (Jakarta) - Di tengah menurunnya penjualan mobil penumpang, tahun 2024 menjadi momen bagi UD Trucks Indonesia mencatatkan penjualan kendaraan komersial yang cukup baik.

 

Baca Juga:
Jalankan Strategi Agresif, Mitsubishi Fuso Pimpin Pasar Kendaraan Niaga di 2024

Jelang akhir tahun 2024 ini, UD Trucks Indonesia mengumumkan pencapaian penjualan model kendaraan komersialnya yang meningkat.

 

Baca Juga:
Jadi Truk Listrik Pertama di Indonesia, Mitsubishi Fuso eCanter Siap Dijual di GIIAS 2024

“Market share kami cukup baik, (total penjualan hingga kini) sampai 1.800 unit. Jadi di akhir tahun ini kami optimis bisa tembus 2.000 unit,” buka Winarto Martono, Chief Executive Astra UD Trucks, sembari menyebut model Quester yang mendominasi penjualan.

Baca Juga:
Rayakan 60 Tahun Eksistensinya, Mitsubishi Fuso Hadirkan Perjalanan Truk Canter di GIIAS 2023

Hal ini disampaikannya kepada awak media, di sela sesi media gathering yang diadakan di Jakarta pada Selasa, 10 Desember 2024.

 

Pada kesempatan yang sama, turut dihadiri segenap manajemen UD Trucks Indonesia dan Astra UD Trucks Sales Operation.

 

Diantaranya Toshihiko Odawara, President Director of UD Trucks Indonesia dan Winarto Martono, Chief Executive Officer Astra UD Trucks didampingi Handi Lim, Vice President Director, Marketing and After Sales Service Director UD Trucks Indonesia.

“Customer kami sudah punya pengalaman (pakai unit UD Trucks) dari tahun 2015 dan sampa sekarang masih bisa digunakan. Biasanya (dipakai) 3-4 tahun, kalau ada yang bisa sampai 10 tahun itu profitnya gede,” ungkapnya

 

Disebut Winarto, secara Return of Investment (ROI) dinilai menguntungkan. “Dari produknya sendiri tangguh. Sampai 10 tahun tidak pernah overhaul, sasis enggak pernah patah karena pakai teknologi terbaru minim lekukan,” tambahnya.

 

Menurutnya, kini para pebisnis atau pengusaha tambah pintar. Jika dulunya kalau beli unit baru, hanya memikirkan angsuran rendah. Namun, dengan UD Trucks setelah tahun ke-5 sampai tahun ke-15 sekalipun sudah terbukti punya nilai lebih.

Satu faktor lagi yang membuat konsumen semakin percaya dengan UD Trucks adalah layanan purna jual. Karena kini, disebutnya tenaga mekanik sudah semakin banyak dan tersebar luas menjangkau hampir seluruh wilayah Indonesia.

 

“(Mekanik) ada di mana-mana. Outlet kami memang hanya 16, tapi mereka beroperasi dimana saja, kami akan terus menemani. Kami support operasional mekanik dan spare part,” tambah Winarto.

 

Disebutnya, layanan after sales atau purna jual yang luar biasa ini bisa terjadi karena sesuai filosofi UD Trucks, yaitu mudah, cepat dan aman. Mekanik akan siaga selama 24 jam.

Winarto menambahkan, aftersales didukung mekanik yang handal, karena telah menjuarai kompetisi mekanik UD Trucks kelas dunia. Hal ini terjadi sejak tahun 2022 lalu, dimana kontrak servis terus meningkat.

 

“Prinsipnya kami harus bisa men-support semuanya, tidak hanya jual jasa. Produk handal, productivity tinggi karena didukung aftersales. Sparepart sudah ada dimana-mana,” tutupnya.

 

Wajar saja, populasi UD Trucks Quester yang disebutnya sudah mencapai 15.000 unit hingga kini dan terus bertambah. (Anto)