Rayakan Hari Jadi Ke-9, Komunitas Vankulture Indonesia Gelar Meet-Up MPV Modifikasi

  • Oleh : Julfikri

Selasa, 04/Feb/2025 16:00 WIB
Vankulture Indonesia rayakan hari jadi kesembilan dengan mengadakan meet-up Van Day. Vankulture Indonesia rayakan hari jadi kesembilan dengan mengadakan meet-up Van Day.

SoundandMachine.com (Jakarta) - Vankulture (VK) merupakan komunitas pecinta modifikasi mobil minivan/family car yang berasal dari California, Amerika Serikat, oleh Paul Cotaco pada tahun 2013.

Baca Juga:
NMAA Unjuk Gigi di Osaka Auto Messe 2025, Bawa Produk Lokal dan Mobil Modifikasi

Basis utama komunitas ini adalah mobil keluarga dengan kapasitas lebih dari 5 penumpang non-SUV, dengan modifikasi mengarah kepada tema keluarga, misal dengan slogan “pick up the children from school in style” atau “go to shopping in style”.

Vankulture sudah memiliki banyak cabang negara, dimana Indonesia terpilih sebagai negara pertama diluar Amerika Serikat sejak tahun 2016, setelah sang founder, Josin, memberanikan diri untuk meminta lisensi VK pusat di California pada akhir tahun 2015.

Baca Juga:
Gencarkan Kolaborasi, International Automodified 2024 Gelar Seri Final Kompetisi Modifikasi

Di Indonesia, Vankulture sudah berjalan 9 tahun, dan baru-baru ini merayakan hari jadinya dengan mengadakan meet-up Van Day pada tanggal 1 Februari 2025 di Mitra Terrace, Jakarta.

Baca Juga:
IMX 2024: Honda Hadirkan Mobil Modifikasi dan Adakan Kontes Khusus Anggota Komunitas

“Anniversary ke-9, udah ada di Indonesia tahun 2016. Acaranya cuma meet-up, kita kumpul bareng, dan gak ada registrasi.” buka Joned, Ketua Acara Van Day kepada SoundandMachine.com di lokasi acara (1/2/2025).

Vankulture Indonesia mengundang para pemilik MPV modifikasi, terutama dari komunitas atau klub mobil. Alhasil, Van Day diramaikan oleh ratusan MPV dari berbagai merek, kelas, dan tahun pembuatan.

Wajar saja, mengingat mobil berjenis ini pasarnya termasuk terbesar di Indonesia, begitu juga basis komunitas atau klub-nya.

Meski hanya bersifat meet-up, para pemilik begitu antusias menghadiri di acara meet-up dengan modifikasi MPV-nya, bahkan ada yang berani hadir dengan modifikasi spek kontes, seperti Daihatsu Gran Max chop top.

Menariknya, ada MPV modifikasi yang bukan sekedar mejeng, tetapi juga dijadikan akses keluar masuk area semi indoor sekaligus photo booth.

Itu berarti, Van Day bisa menjadi inspirasi bagi para pemilik mobil MPV yang ingin memodifikasi karena antusiasme para pemilik yang hadir. (Joule)