Oleh : Julfikri
SoundandMachine.com (Jakarta) - Gerai modifikasi mobil dan audio bernama FI Audio kembali menggandeng merek audio mobil kelas dunia, dengan mengadakan pameran bertajuk Focal Day pada tanggal 8 Februari 2025.
Gerainya yang menjadi lokasi acara ini beralamat di Jl. Guntur No. 80 RT. 1 / RW. 1 Guntur, Setiabudi, Jakarta Selatan. Gelaran Focal Day ini diselenggarakan atas dasar kesuksesan kegiatan serupa Audison Day pada tanggal 28 Oktober 2023 lalu, di lokasi yang sama.
Baca Juga:
Pertama di Jawa Timur, Gerai HG Audiophile Adakan Pameran Car Audio Alpine Day
“Karena Audison Day nya berjalan sukses, dan kami sempat vakum tahun 2024. Jadi di 2025 ini diadakan lagi dengan nama yang berbeda.” kata Adhika Rusly pendiri FI Audio kepada SoundandMachine.com melalui WhatsApp (3/2/2025).
Baca Juga:
Industri Car Audio di Indonesia Terus Berkembang, Peluang Pasar Terbuka Lebar
Selama Focal Day berlangsung, FI Audio menyuguhkan deretan display produk audio mobil terbaru, dimana pengunjung dapat melihat fisik barangnya secara langsung.
Selain produk audio mobil merek Focal asal Perancis ini, juga disuguhkan merek-merek produk audio high-end lainnya. Diantaranya Audison dan Hertz asal Italia, Alpine dari Jepang, dan Dominations Audio yang merupakan merek peranti audio mobil dalam negeri.
Baca Juga:
Car Audio Outlook 2025 Bakal Hadir di Jakarta, Bahas Tren dan Peluang Pasar
Selain itu selama berlangsungnya acara, juga disediakan mobil demo yang sudah diinstalasi produk-produk dari deretan merek tadi. Pengunjung dapat mendengarkan langsung kualitas suara dan instalasi dari produk yang terpasang di mobil-mobil garapan FI Audio.
Adapun mobil demonya antara lain Hyundai Ioniq 5, BMW X3, dan BMW X7, yang semuanya sudah dipasang speaker Focal dengan tipe berbeda.
Seperti misalnya Ioniq 5 menggunakan speaker depan-belakang PS 165 FXE, X3 menggunakan speaker depan Focal P60 dan speaker belakang IS BMW 100L, serta X7 menggunakan speaker depan Focal P60, dan speaker belakang Focal IS MBZ 100.
Sekedar informasi tambahan, Focal P60 merupakan speaker set yang diproduksi terbatas hanya sejumlah 911 set di dunia, dan pada dasarnya dibuat khusus untuk sedan sport ikonik Porsche 911.
FI Audio juga menawarkan paket promo khusus selama acara Focal Day, yang terdiri dari Daily OEM - Entry Sound Quality, Daily OEM Premium, Mercedes Daily, Mercedes Competition, BMW Daily, BMW Competition dan Bespoke 3-Way.
Untuk paket Daily OEM - Entry Sound Quality, speaker yang ditawarkan antara lain Focal PS 165 FXE bersistem 2-Way, dengan speaker belakang Audison APK 6.5 coaxial, digital sound processor (DSP) Dominations Yakin-iku, dan subwoofer Audison APS 10D.
Kemudian untuk paket Daily OEM Premium menggunakan speaker Focal PS 165 FXE untuk depan dan PC 165 SF untuk belakang, dengan DSP Audison C8.14, monoblock Audison SR 1.500, dan subwoofer Audison APS 10D.
Untuk pengguna kendaraan Mercedes-Benz sebagai mobil harian, FI Audio menawarkan paket Mercedes Daily dengan Focal IS MBZ 100 untuk speaker depan dan belakang, serta subwoofer IS MBZ 2 RHD, ditambah DSP Audison Forza AF C8.14.
FI Audio juga menyediakan paket Mercedes Competition bagi konsumen yang ingin mengikuti kompetisi audio mobil, dengan tweeter FRAK, midrange Focal 3.5 WM, midbass Focal 6.5 KM, dan center Focal 3 KM, dan speaker belakang Focal IS MBZ 100.
Ditambah, subwoofer Audison APS 10D, DSP Audison AF M12.14, amplifier Audison AF M4D, dan monoblock Audison AF M1D.
FI Audio juga menyediakan paket upgrade audio BMW untuk harian yaitu BMW Daily, dengan Focal IS BMW 100L untuk speaker depan dan center speaker, dengan dua buah subwoofer Audison AP BMW S8-4.2 dan DSP Audison C8.14.
Untuk kompetisi audio mobil, FI Audio juga menyediakan paket upgrade audio BMW Competition dengan Focal ES 100 KE untuk speaker depan dan center, Focal IS BMW 100L untuk speaker belakang.
Ditambah, dua buah subwoofer Audison AP BMW S8-4.2, DSP Audison M12.14, dan amplifier Audison AF M4D.
Terakhir paket bespoke 3-Way dengan produk Focal hanya subwoofer 25KX EVO. Untuk speaker menggunakan Alpine Status yang terdiri dari speaker depan HDZ-653, speaker belakang HDZ-65C, dan DSP HDP-D90, serta Audison AF M 1D Monoblock.
“Kami berharap beragam paket menarik yang kami tawarkan ini bisa memenuhi kebutuhan dari para pelanggan setia kami, khususnya car audio enthusiast yang terus mengikuti perkembangan dan inovasi car audio terkini di Indonesia.” tutup Adhika.
Ia menambahkan semua paket yang ditawarkan ini sudah termasuk jasa pemasangan produk dan bonus kabel. Untuk paket selain Mercedes Daily dan BMW Daily, sudah termasuk pemasangan lapisan peredam.
Buat yang tertarik, silahkan direct message (DM) ke akun Instagram FI Audio atau WhatsApp di 08129254888. Promo berlaku hingga 15 Februari 2025. Jangan lewatkan promo spesial ini. (*)