Lamborghini Essenza SCV12, "Banteng" paling bertenaga khusus sirkuit

  • Oleh :

Rabu, 05/Agu/2020 14:36 WIB


SoundandMachine (Jakarta) - Pabrikan mobil eksotis asal Italia, Lamborgini, baru saja merilis sebuah mobil spesial bernama Essenza SCV12. Saking spesialnya, Lamborghini berencana membuat mobil ini dalam jumlah terbatas.

Menariknya, mobil ini tidak bisa digunakan di jalan raya, melainkan khusus sirkuit. "Hanya 40 unit track-only hypercar yang akan dibangun. Model ini merupakan turunan langsung dari Miura Jota dan Diablo GTR," tulis juru bicara Lamborghini dalam keterangannya.

Baca Juga:
Jadi Perangkat Wajib di Mobil Saat Mudik, Ini Alasan Pentingnya Pasang Dashcam Lingdu

Miliki desain agresif

Sebagai tenaga penggerak, Essenza SCV12 dibekali mesin V12 naturally aspirated paling kuat yang pernah dikembangkan oleh Lamborghini. Berkapasitas 6.500 cc, mesin tersebut sanggup mengeluarkan tenaga hingga 819 hp.

Tenaga yang sangat besat tersebut, lantas disalurkan ke roda belakang melalui transmisi X-trac enam percepatan. Besaran tenaga milik SCV12 bahkan diklaim lebih besar dari Sian KFP 37 Hybrid, yang berada di angka 808 hp.

Baca Juga:
Pertama di Indonesia, Kyoto Shaking Machine Pengecekan Kaki-kaki Mobil Jadi Lebih Mudah

Pabrikan berlogo Banteng itu mengatakan, tenaga yang besar ini salah satunya dihasilkan oleh peningkatan aliran udara ke ruang mesin, serta aerodinamika yang semakin baik.

Langkah selanjutnya, melakukan rekayasa pada bagian pipa knalpot untuk mengurangi tekanan balik. Sehingga, dapat meningkatkan performa dan menghasilkan suara yang lebih menggelegar dan enak didengar.

Baca Juga:
Jelajah Rute Yogyakarta Menuju Semarang, Mitsubishi XForce Buktikan Ketangguhannya

Interior kental aura mobil balap

Agar pemilik mobil tak perlu repot membawa mobilnya ke sirkuit untuk dipacu, Lamborghini menyediakan program penyimpanan khusus di sebuah hanggar di Sant`Agata Bolognese.

"Setiap mobil akan memiliki garasi pribadi dan layanan khusus, termasuk webcam untuk memungkinkan pelanggan memantau mobil mereka 24 jam sehari menggunakan aplikasi," jelas Lamborghini. Sungguh istimewa!

Tags :