Indonesia International Motor Show 2021 Fase Kedua Resmi Dibuka Bambang Soesatyo

  • Oleh : Julfikri

Kamis, 18/Mar/2021 18:00 WIB


SoundandMachine.com (Jakarta), 18 Maret 2021 – Perhelatan otomotif Indonesia International Motor Show 2021 phase 2 atau fase kedua resmi dibuka mulai tanggal 18 Maret hingga 14 April 2021.

 

Baca Juga:
IIMS 2024: Hadirkan Kompetisi Berbeda dari Sebelumnya, PAHAMI Audio Contest Sukses Digelar

Dalam fase pertama yang diadakan pada tanggal 18-28 Februari 2021, IIMS 2021 berhasil membukukan total transaksi sebesar 14 Milyar Rupiah membuat fase kedua dapat dilanjutkan.

 

Baca Juga:
Bakal Lebih Banyak Konten Otomotif, Pameran IIMS 2024 Akan Hadirkan Dua Merek Mobil Baru

Namun dibukanya IIMS 2021 fase kedua bertepatan dengan momen kebangkitan seperti vaksinasi Covid-19 yang sedang berjalan hingga relaksasi PPnBM yang dikeluarkan oleh pemerintah untuk membangkitkan seluruh aspek negara setelah terkena dampak dari pandemi.

 

Baca Juga:
Hadirkan Rasa Goodwood di Sirkuit Sentul, Indonesia Auto Speed Festival 2023 Sukses Digelar

(sumber: IIMS ID)

“Terselenggaranya IIMS virtual phase 2 ini, merupakan momentum yang tepat sejalan dengan kebijkaan relaksasi PPNBM yang dikeluarkan oleh pemerintah. Kebijakan tersebut mengakselerasi penerimaan masyarakat terhadap industri otomotif.” buka Hendra ‘Kohen’ Noor Saleh, Presiden Direktur Dyandra Promosindo dalam kata sambutan pembukaan IIMS fase kedua (18/3/2021).

 

Oleh karena itu Dyandra Promosindo selaku event organizer tetap konsistem berinovasi menghadirkan pameran yang inovatif hingga mendapat respon positif setinggi-tingginya dari berbagai pihak.

 

(sumber: IIMS ID)

“Dyandra Promosindo tetap konsisten menyelenggarakan pameran otomotif untuk menciptakan peluang secara maksimal agar berpengaruh luas seluruh stakeholder industri otomotif.“ ucap Liliek Oetama, Chief Executive Officer Kompas Gramedia sebagai induk perusahaan Dyandra Promosindo.

 

Upaya membangkitkan IIMS fase kedua juga diapresiasi oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR-RI) atas inovasi yang dilakukan oleh Dyandra Promosindo dalam upaya membangkitkan kembali industri otomotif di tengah pandemi.

 

(sumber: IIMS ID)

“Ajang IIMS virtual fase 2 ini merupakan bagian dari adaptasi dan inovasi untuk tetap mendorong geliat industri otomotif dan menggerakkan perekonomian nasional di tengah pandemi Covid-19.” ungkap Bambang Soesatyo, Ketua MPR-RI dalam sambutannya (18/3/2021).

 

Oleh karena itu, penyelenggara IIMS optimis bahwa pameran virtual tersebut dapat berjalan dengan baik hingga memberi pengaruh positif bagi semua pihak sehingga pameran hybrid IIMS 2021 nanti, yang mengkombinasikan online dan offline, akan dapat terselenggara.

 

“Dari IIMS 2021 phase 2 beserta rangkaian acaranya berjalan lebih baik dan dapat mencapai kulminasi pada IIMS Hybrid yang akan datang.” tutup Kohen.

(Joule)