Miliki Performa Tinggi, Crescendo Luncurkan Amplifier Revolution 5A4

  • Oleh : ADV

Kamis, 19/Agu/2021 15:58 WIB


SoundandMachine.com (Jakarta) - Bagi para penggemar sistem audio berkualitas, nama Crescendo rasanya sudah tak asing lagi. Nah, memasuki pertengahan tahun 2021 ini, Crescendo menggoda para penggemarnya dengan mengeluarkan amplifier teranyar yakni seri Revolution 5A4.

Menariknya, amplifier ini disebut merupakan produk pertama dari seri Revolution. Andreas Tjahjadi, CEO Audio Plus Indonesia Group mengatakan, Crescendo memberi label 'Revolution' karena produk ini dinilai merupakan sebuah revolusi, yang menerapkan prinsip-prinsip terkini di dunia audio.

Baca Juga:
Jadi Referensi Upgrade Audio Proper, Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid ini Terapkan Sistem 3-Way

"Yaitu fokus pada hal-hal yang tidak bisa dikompensasi atau diperbaiki melalui tuning. Hal-hal tersebut adalah dinamika, musikalitas, kecepatan, ritme, dan ketepatan waktu dari musik yang dihasilkan," tutur Andre saat acara peluncuran secara virtual, Kamis (19/08).

Baca Juga:
Crescendo dan Harmonic Harmony Perkenalkan Teknologi Car Audio Terkini di International Conference

Ia menambahkan, amplifier Revolution 5A4 hadir dengan performa tinggi. "Amplifier ini merupakan penguat suara murni tanpa modifikasi signal seperti crossover dan bass boost, yang kini fungsinya telah diambil alih oleh Digital Signal Processor (DSP)," papar Andre. 

Amplifier Revolution 5A4, mampu menghasilkan suara pada rentang frekuensi 7 Hz hingga 40 kHz, untuk mengikuti teknologi terkini file lagu high resolution dengan sampling di atas 44,1 kHz. 

Baca Juga:
Crescendo Luncurkan Subwoofer Revolution 710, Dentuman Basnya Siap Goda Pencinta Car Audio

Dengan demikian, suara yang dihasilkan memiliki resolusi tinggi dan detail, namun tetap nyaman untuk dinikmati dalam jangka waktu dengar yang panjang. Amplifier Revolution 5A4 juga memiliki Signal to Noise Ratio 108 dB (rated power).

Selain itu, Revolution 5A4 juga dirancang menggunakan komponen-komponen berkualitas tinggi, seperti Burr Brown untuk preamp chip, Wima untuk coupling capacitor dan Sanken sebagai final transistor.

Mengenai harga, amplifier ini ternyata memiliki banderol yang cukup terjangkau, yakni Rp 7 juta. "Dengan harga yang relatif terjangkau, pemilik mobil kini dapat memiliki amplifier performa tinggi berstandar kompetisi dengan tampilan minimalis yang menawan," pungkas Andre. Tertarik? (EPS)