Deretan Fitur Mewah Kia Grand Carnival Siap Kembalikan Kejayaan Generasi Pendahulunya

  • Oleh : Julfikri

Selasa, 16/Nov/2021 17:35 WIB


SoundandMachine.com (Tangerang) – PT. Kreta Indo Artha (KIA) meluncurkan kendaraan multi purpose vehicle (MPV) menengah ke atas terbarunya yaitu Kia Grand Carnival di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021.

Grand Carnival menyuguhkan sejumlah fitur mewah yang siap mengembalikan kejayaannya seperti awal tahun 2000-an, dan pada waktu itu namanya masih Kia Carnival.

Baca Juga:
Tampilkan Lima Model Unggulannya di JAW 2023, KIA Serah Terima Pembeli Pertama Kia EV6

Berkaca pada generasi pertamanya, salah satu yang membuat Carnival pada waktu itu laku di Indonesia adalah fiturnya, seperti yang dijelaskan oleh Ario Soerjo, Head Marketing PT. KIA.

“Bangku baris keduanya bisa diputar-putar. Formula itu yang membuat laku dan diminati di benua lain. Market paling besar di Amerika, kita kebawa dengan taste-nya orang Amerika.” buka Ario kepada SoundandMachine.com dalam konferensi pers-nya (15/11/2021).

Baca Juga:
Usung Konsep Experience Showroom Multi Brand, Indomobil Plaza Hadirkan Lima Merek di IIMS 2023

Fitur tersebut diumumkan oleh PT. KIA melalui media briefing yang diadakan di perhelatan GIIAS 2021 pada tanggal 15 November 2021.

Baca Juga:
GIIAS 2022: Kenalkan Generasi Baru Carens dan Sportage, Kia Bawa Tiga Mobil Elektrifikasi Gres

(sumber: Kia)

Pertama, shift by wire dimana pengoperasian transmisinya dengan menekan tombol dan memutar kenop untuk ke gigi netral, maju (D), dan mundur ®.

Tombol tersebut selain berfungsi sebagai gigi parking (P), juga sebagai release button apabila dari “P” ke “R”, atau “P” ke “D”.

(sumber: Kia)

Kemudian untuk fitur interior, Grand Carnival dilengkapi panoramic dashboard display dengan panel instrumen LCD Cluster dan head unit yang keduanya sebesar 12,3 inci.

Panel instrument dan head unit seperti ini bukan hanya memberi kesan futuristic tetapi juga kesan lega, sebagaimana layaknya sebuah MPV.

Head unit tersebut suaranya disalurkan oleh Bose Premium Speaker sebanyak 12 buah, yang terdiri dari 2 front midrange, 1 center speaker, 2 front tweeter, rear surround speaker, 4 door speaker, dan 1 subwoofer.

(sumber: Kia)

Grand Carnival dilengkapi remote one-touch power doors and liftgate yang memudahkan pengemudi untuk membuka pintu dan sliding door secara bersamaan.

Pasalnya, dengan adanya kunci tersebut di saku, bisa mengaktifkan fitur smart power tailgate atau membuka pintu hanya dengan mendekat.

(sumber: Kia)

Menariknya, Grand Carnival sudah dilengkapi penghangat dan pendingin jok untuk baris pertama dan penghangat jok saja untuk baris kedua.

Terakhir, teknologi keselamatan aktif Grand Carnival lebih lengkap dengan front collision avoidance assist junction dan front collision avoidance assist-nya bisa mendeteksi pesepeda, selain mobil lain di depan atau perempatan, dan pejalan kaki.

Fitur-fitur mewah seperti ini bisa dibilang tidak ada di kompetitornya, dan tidak heran jika Grand Carnival digadang bisa mengembalikan kejayaan seperti pendahulunya di Indonesia.

(Joule)