Jadi Incaran Sportscar Enthusiast, Toyota GR Supra Kini Tersedia Transmisi Manual

  • Oleh : Julfikri

Minggu, 01/Mei/2022 11:40 WIB
Toyota GR Supra tersedia transmisi manual untuk rasa berkendara lebih menyenangkan. (sumber: Toyota) Toyota GR Supra tersedia transmisi manual untuk rasa berkendara lebih menyenangkan. (sumber: Toyota)

SoundandMachine.com (Jepang) – Toyota melakukan sejumlah update berupa improvisasi untuk sportscar GR Supra agar lebih menyenangkan untuk dikendarai. Improvisasi tersebut antara lain suspensi, setir, audio, dan yang paling ditunggu-tunggu adalah kehadiran transmisi manual.

Baca Juga:
Kedua di Asia Tenggara, Indonesia Akan Jadi Basis Perakitan Mobil Listrik GAC Aion

(sumber: Toyota)

Pertama diluncurkan sejak tahun 2019, absennya transmisi manual di GR Supra menjadi keluhan para penggemar sportscar. Padahal, kehadiran transmisi otomatis di Supra sudah ada di generasi awal.

Baca Juga:
Sambut Libur Lebaran, Toyota Siapkan 310 Titik Layanan Siaga Selama Momen Idul Fitri 2024

Meski memakai dapur pacu buatan BMW yaitu B58, transmisi manual yang menyalurkannya adalah racikan Toyota sendiri, yaitu intelligent Manual Transmission (iMT).

Transmisi manual tersebut difokuskan untuk kenikmatan berkendara sportscar dengan mesin 3.000 cc turbo yang bertenaga besar, dan baru untuk varian itu saja, sementara varian mesin 2.000 cc turbu belum ada.

Baca Juga:
Ramaikan Segmen Small SUV, Chery Tiggo 5X Sodorkan Fitur Melimpah Tampilan Wah

(sumber: Toyota)

Sistem iMT-nya mengoptimalkan kecepatan putaran mesin yang dikontrol oleh komputer, dengan menyesuaikan pengoperasian gigi dan kopling oleh pengemudi, dan secara otomatis akan menyelaraskan antara putaran mesin dengan kecepatan.

Dengan demikian, pengemudi bisa merasakan rasa sporti mengendarai mobil transmisi manual, namun tetap nyaman dengan kerja yang halus serta cukup banyak komputer yang berperan menyesuaikan putaran, ketika menurunkan gigi.

(sumber: Toyota)

Selain itu, GR Supra mengalami improvisasi di chassis control system untuk meningkatkan rasa berkendara di setir, dan lebih terkendali ketika dipacu hingga batasnya.

Chassis control system tersebut terdiri dari Adaptive Variable Suspension (AVS), electric power steering, dan vehicle stability control.

AVS control sudah diset untuk meningkatkan roll balance dan kenyamanan berkendara, bersamaan dengan sokbrekernya. Stabilizer bushing GR Supra juga turut diimprovisasi agar setirnya lebih responsif.

(sumber: Toyota)

Improvisasi tersebut diekspresikan di tampilan eksterior GR Supra yang juga berubah, yaitu pelek 19 inci dengan desain seperti GR Yaris dan GR86 untuk penampilan lebih baik, serta unsur performa, karena lebih ringan 1,2 kg setiap peleknya, serta lebih kaku karena material forged-aluminum-nya.

Selain itu, improvisasi tersebut juga diekspresikan di warna eksterior barunya, yaitu volcanic ash gray metallic, dawn blue metallic, dan avalanche white metallic yang dijual terbatas.

(sumber: Toyota)

Improvisasi tersebut juga diekspresikan di tampilan interior dengan warna krem sebagai opsi, dan shift knob spherical yang lebih ergonomis, sehingga memudahkan pengemudi untuk mengoperasikannya.

Untuk sistem audio, Toyota juga turut improvisasi kualitas suara untuk JBL Premium Sound System-nya, dan menambahkan suara transmisi manual di kabin untuk berkendara lebih menyenangkan ketika berakselerasi.

Dengan improvisasi seperti ini, tentunya akan membuat mengendarai GR Supra lebih menyenangkan secara emosional. Semoga PT. Toyota-Astra Motor tertarik memasukkannya ke Indonesia. (Joule)