LESTARI MOTOR - RS TUNING : `DARI LAYANAN BENGKEL UMUM HINGGA MODIFIKASI MESIN`

  • Oleh :

Selasa, 02/Feb/2016 13:37 WIB


Bengkel -Lestari Motor merupakan salah satu bengkel mobil di bilangan Bintaro, Jakarta Selatan yang sudah berdiri sejak tahun 1986. Sepanjang eksistensinya, akhirnya pada tahun 2005 dibuat satu divisi baru didalamnya untuk layanan modifikasi yang diberi nama RS Tuning. RS Tuning itu divisi modifikasi dari Lestari Motor, pungkas Rudi, selaku punggawa RS Tuning.RS-Tuning-1Dengan adanya RS Tuning, pelayanan bengkel pun semakin lengkap untuk memenuhi berbagai kebutuhan perawatan, perbaikan hingga modifikasi. Untuk layanan pengerjaan hampir semua bisa, kecuali pengecatan, paparnya lebih lanjut.RS-Tuning-3Layanan untuk divisi modifikasi mencakup untuk berbagai keperluan, mulai dari daily use hingga berbagai jenis balap mobil. Prestasi di dunia balap Tanah Air pun pernah ditorehkan oleh RS Tuning.RS-Tuning-2_Melengkapi layanan modifikasi, khususnya di sektor mesin, pada tahun 2006 RS Tuning resmi menjadi distributor piggyback Dastek Unichip dan tahun 2008 lanjut melengkapinya dengan mesin dyno test Dastek untuk mendukung proses tuning yang lebih akurat dan maksimal.RS-Tuning-6Buat SnM-Readers di wilayah Jakarta Selatan, khususnya di seputar bilangan Bintaro yang memerlukan perawatan, perbaikan atau modifikasi mesin, sambangi langsung nih RS Tuning. Bengkel yang bermarkas di RC.Veteran No.9, Bintaro, Jakarta Selatan ini memiliki jam operasional jam 08.00 17.00 dari hari Senin sampai Sabtu.

Tags :