Sedot 18 Juta Penonton, Jimny Challenge Raih Rekor MURI

  • Oleh : ADV

Sabtu, 13/Mar/2021 15:28 WIB
Ilustrasi Jimny Challenge (ist) Ilustrasi Jimny Challenge (ist)

SoundandMachine.com (Jakarta) - Meski dalam kondisi pandemi Covid-19 di Indonesia, boleh dibilang Jimny Challenge merupakan salah satu event otomotif cukup besar yang berhasil diselenggarakan pada tahun 2020.

Kegiatan yang diikuti oleh influencer otomotif Fitra Eri, Motomobi, Ridwan Hanif, dan Arief Muhammad tersebut, disiarkan melalui kanal digital Youtube dan berhasil menuai sukses dengan memperebutkan hadiah fantastis senilai Rp 1 miliar.  

Baca Juga:
Ada Masalah di Fuel Pump, Pemilik Suzuki Jimny 3 Pintu Dihimbau Segera Servis di Bengkel Resmi

Bahkan, video Jimny Highlightnya berhasil menyedot perhatian penonton hingga jutaan orang. Tak pelak, keberhasilan akhirnya mendapat apresiasi dari Museum Rekor Indonesia (MURI).

"Kompetisi ini diikuti orang-orang yang gemar dengan event off-road. Merekalah yang memperebutkan hadiah, namun yang tidak disangka konten video event Jimny Challenge menjadi trending di Youtube," kata Gilang Widya Pramana, Owner Ms Glow for Men selaku penyelenggara.

Baca Juga:
Layani Pelanggan Selama Libur Lebaran 2024, Daihatsu Buka 8 Posko Siaga dan 71 Bengkel Resmi

Lebih lanjut ia mengatakan, kegiatan ini diselenggarakan dengan road trip dari Jakarta- Malang-Banyuwangi. Selain menguji keterampilan peserta, Jimny Challenge juga menyajikan keindahan alam Indonesia, khususnya di pulau Jawa bagian timur.

Baca Juga:
Sambut Libur Lebaran, Toyota Siapkan 310 Titik Layanan Siaga Selama Momen Idul Fitri 2024

Menurut Gilang, konten video yang memiliki total delapan episode ini, setiap episodenya menjadi trending YouTube dan disaksikan lebih dari 18.075.548 orang, 127.090 komentar, dan 900.000 disukai tercatat dalam satu bulan.

"Sejak diupload video pertama tanggal 20 September 2020 hingga episode ke 8 tanggal 20 Oktober 2020 konten video ini telah di saksikan lebih dari 18.075.548 penonton. Ini suatu pencapaian yang luar biasa dalam waktu satu bulan," kata Gilang.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Yusuf Ngadri, Senior Manager MURI. "Program ini mampu menarik penonton yang sangat banyak dalam satu bulan bahkan trending. Sehingga kami apresiasi dengan memberikan penghargaan," tutur Yusuf.

Lebih lanjut Gilang menambahkan, melihat antusiasme masyarakat dan pecinta otomotif terhadap kegiatan ini, penyelenggara yakin kegiatan serupa bakal lebih sukses di masa mendatang. (EPS)