Tampil Lebih Mewah, Hyundai Santa Fe Facelift Resmi Mengaspal

  • Oleh : ADV

Rabu, 07/Apr/2021 17:30 WIB


SoundandMachine.com (Jakarta) - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) hari ini, rabu (07/04), secara resmi telah meluncurkan model terbaru dari salah satu model SUV andalannya, yakni New Santa Fe.

Dibanding model sebelumnya, Santa Fe terbaru telah mengalami penyegaran dengan desain ulang (facelift) baik dari sisi eksterior maupun interior yang mengedepankan kenyamanan. 

Baca Juga:
Sambut Idul Fitri 2024, Hyundai Gowa Adakan Promo Khusus dan Bengkel Siaga 24 Jam

"Agar dapat merealisasikan visinya untuk menjadi game-changer, Hyundai secara terus menerus menghadirkan terobosan di industri otomotif dan memberikan pengalaman berkendara yang menyenangkan," ujar SungJong Ha, President Director PT Hyundai Motors Indonesia.

Bila dilihat, Hyundai Santa Fe anyar itu tampil lebih mewah khususnya di bagian depan, melalui desain tampilan grille yang lebar dan menyatu dengan lampu depan yang khas. "New Santa Fe berhasil memberikan nuansa baru di bagian depan yang sangat tegas dan bertenaga," katanya. 

Baca Juga:
Semakin Canggih dan Memudahkan, Mobil Listrik Hyundai Ioniq 5 Kini Dilengkapi Fitur Bluelink

Dari sisi interior, Santa Fe generasi baru ini juga memberikan kenyamanan yang didukung oleh material berkualitas untuk menghadirkan sentuhan berkelas di dalam kabin. 

Baca Juga:
Pelanggan Upgrade Audio Mobil Listrik Meningkat, Cartens Autosound Pasang EV Charger di Gerainya

Kehadiran dari konsol tengah dengan konsep bridge-type high console, disempurnakan dengan tombol transmisi shift-by-wire semakin mendefinisikan citra Santa Fe untuk sebuah SUV yang stylish dan mewah.

"New Santa Fe adalah SUV 3-row ikonik persembahan dari Hyundai yang terus berevolusi secara global. Hyundai telah melakukan pembaharuan melalui fitur-fitur kelas atas serta sisi tampilan estetika untuk menjawab kebutuhan dari pelanggan kami," papar SungJong Ha.

Selain tampilannya beda, Hyundai juga menyematkan tambahan fitur canggih untuk meningkatkan kenyamanan berkendara. Seperti fitur One-touch walk-in yang memberikan kemudahan akses untuk masuk dan keluar dari baris ketiga hanya dengan satu sentuhan tombol. 

Kemudian fitur One-touch fold, yang mampu memberikan kemudahan melipat bangku baris kedua untuk mendapatkan ruang tambahan menyimpan barang bawaan. Terdapat pula fitur Smart Power Tailgate, di mana pintu bagasi secara otomatis dapat terbuka ketika ingin memasukan atau mengambil barang.

Menariknya, pengoperasian fitur itu bisa dilakukan tanpa menggunakan remote atau menyentuh tombol apapun. "Serta fitur Remote Engine Start yang memungkinan pelanggan untuk menyalakan mobil dari jarak 10 meter dan juga menyalakan Air Conditioner secara otomatis," pungkas SungJong Ha. (EPS)