Pasar SUV Tinggi, Subaru Akan Hadirkan Forester ke Indonesia

  • Oleh : Julfikri

Senin, 23/Agu/2021 18:08 WIB


SoundandMachine.com (Jakarta) – Subaru memang masih belum memulai penjualannya ke Indonesia, tetapi cukup kontinyu mengungkap lini yang akan hadir di Indonesia dan kali ini berjenis sport utility vehicle (SUV).

Pabrikan asal Jepang yang direncanakan memulai penjualan di Indonesia akhir 2021 ini menghadirkan SUV karena pasarnya cukup tinggi di Indonesia. SUV tersebut tepatnya adalah Subaru Forester.

Baca Juga:
Suguhkan Trek Bervariasi, Subaru Indonesia Club Gelar Safety Driving Auto Cross

“Forester termasuk salah satu bread and butter (sumber penghasilan utama) kita nanti. Pasar SUV itu cukup tinggi di Indonesia.” buka Arie Christopher, Chief Operations Officer Plaza Subaru selaku agen pemegang merk (APM) kepada SoundandMachine.com melalui WhatsApp (22/8/2021).

Baca Juga:
Angka Penjualan Terus Meningkat, Subaru Indonesia Fokus Pertahankan Dua Segmen Ini

(sumber: Subaru)

Arie menambahkan bahwa Forester yang akan kembali hadir di Indonesia merupakan generasi kelima namun sudah facelift seperti di Jepang.

Baca Juga:
Komitmen Perluas Jaringan 3S dan Rangkul Insan Kreatif, Subaru Buka Dealer Resmi di Bandung

(sumber: Subaru)

Generasi kelima Forester hadir mengkombinasikan antara kemudahan handling, ketangguhan dan fungsionalitas SUV, dan interior yang lega sehingga membuat nyaman dan menyenangkan bagi orang di kabin.

Itulah mengapa Forester sudah memakai Subaru Global Platform karena memenuhi konsep dasar tersebut, ditambah memiliki sistem keselamatan pasif lebih baik.

Forester generasi kelima tersedia dapur pacu 2.000 cc e-BOXER dan 1.800 turbo, namun Arie masih enggan menyebut mesin yang akan dipilihnya.

“Tunggu tanggal mainnnya ya.” jelas Arie.

Sementara untuk Subaru Indonesia sendiri sedang melakukan proses persiapan untuk memulai penjualan, dan Arie juga merahasiakan detailnya.

Kehadiran Forester di Indonesia termasuk konsisten meski telah berganti APM, dari kembalinya Subaru sejak tahun 2001 dengan APM PT. General Motors Indonesia sampai APM terakhir yaitu PT. Motor Image Indonesia dari 2004 hingga 2014.

Itu berarti Forester yang masuk Indonesia dari generasi pertama hingga keempat. Namun di generasi kelima inilah Forester luput hadir di Indonesia karena baru rilis tahun 2018 yang notabene sudah ditinggal oleh APM-nya.

Ketika hadir di Indonesia, Forester akan berhadapan dengan sesama SUV Jepang seperti Honda CR-V dan Mazda CX-5.

(Joule)