Didesain di Jepang, Speaker Pioneer TS-J170C Siap Tawarkan Performa Terbaik

  • Oleh : Julfikri

Kamis, 09/Sep/2021 16:31 WIB


SoundandMachine.com (Jakarta) – Pioneer merilis 3 speaker yang didesain di Jepang namun menyesuaikan selera konsumen di negara Asia di luar Jepang termasuk Indonesia, salah satunya adalah Pioneer TS-J170C.

TS-J170C mengusung konsep “Open and Smooth”, yaitu staging terbuka dan transisi halus, melalui desain yang telah teruji dan teknologi inovatif guna menghasilkan audio dinamis dan bernuansa live.

Baca Juga:
Mau Upgrade Audio Toyota Innova? Racikan Instalatur Peserta ENDURANCE BATTLE Bisa Jadi Inspirasi

(sumber: Pioneer)

Baca Juga:
Harga Terjangkau Kualitas Memukau, Pioneer Rilis Head Unit dan Speaker Terbaru di Indonesia

Oleh karena itu crossover-nya didesain ulang agar menghasilkan berbagai frekuensi rendah-hingga-menengah yang nyaring, dan dinamis.

Baca Juga:
Mau Upgrade Car Audio? 2 Brand Ini Tawarkan Promo Menarik di Indonesia Modification Expo 2021

(sumber: Pioneer)

Selain itu tweeter-nya berdesain poly-imide balanced dome tweeter yang menghasilkan respons berfrekuensi tinggi yang jernih hingga 58kHz.

(sumber: Pioneer)

Sementara, corong woofer TS-J170C memanfaatkan Injection Molding Carbonized Cone (IMCC) dan voice coil dengan kabel persegi yang berefisiensi tinggi. Dengan demikian membuat pengalaman mendengar audio di dalam mobil layaknya live music di studio.

Untuk mempermudah instalasi, TS-J170C telah dilengkapi dengan adaptor multi-fit, konektor multi-fit, dan aksesori instalasi untuk tweeter. Sederet adaptor ini memiliki beragam opsi pemasangan dan konektor yang cocok digunakan di berbagai jenis mobil Asia, Amerika, dan Eropa, bahkan memiliki opsi untuk memasang speaker sendiri.

Pengendara mobil yang ingin memperoleh informasi lebih lanjut tentang pemasangan produk dan panduan tentang speaker pilihannya, bisa memakai aplikasi CarSoundFit dari Pioneer yang tersedia pada Apple App Store dan Google Play Store di berbagai negara.

TS-J170C sudah tersedia di gerai audio di Indonesia, seperti Dynamics Autosound, Mega Audio, Niki Motor, dan beberapa gerai audio lainnya dengan harga retail Rp 4.950.000,-.

Spesifikasi

Daya maksimal 260 W, Daya Nominal 45 W, Sensitifitas 91dB, Respons Frekuensi 30-58.000 Hz, Impedansi Nominal 4 Ohm, Tweeter Berukuran 29mm, Diafragma PI(poly-imide) Balanced Dome, Woofer Berukuran 17cm dengan Injection Molding Carbonized Cone (IMCC) Cone Strontium Magnet, Crossover Network 75 x 48 x 26mm Tweeter Attenuator

(Joule)