Padukan Pop Culture dan Otomotif, Acara I Miss U Japan Fest Konsisten Hadirkan Mobil Itasha

  • Oleh : Julfikri

Selasa, 19/Apr/2022 15:31 WIB
Event I Miss U Japan Fest konsisten menghadirkan itasha atau mobil dengan stiker anime. Event I Miss U Japan Fest konsisten menghadirkan itasha atau mobil dengan stiker anime.

SoundandMachine.com (Jakarta) – I Miss U Japan Fest merupakan acara bertemakan Jepang yang diadakan untuk mengobati kerinduan para pencintanya setelah lama tidak diadakan karena pandemi Covid-19.

Acara tersebut menjadi wadah bagi para pencinta untuk mengekspresikan kecintaannya terhadap pop culture Jepang, seperti manga atau anime.

Baca Juga:
Diadakan Kedua Kali Selama Tahun 2023, Ini Dia Sisi Otomotif Perhelatan Comic Frontier 17

Meski demikian, ada sisi otomotif di tengah hingar bingarnya para pencinta pop culture Jepang di acara I Miss U Japan Fest, yaitu Itasha atau mobil dengan stiker anime.

“Mobil Itasha salah satu konten yang menarik dan kalau di Jepang sendiri sering kita ketemuin di daerah Shinjuku atau Takeshita. Disini kita menghadirkan apapun yang ada di Jepang baik itu pop culture yang lagi happening, sekalian memperkenalkan budaya art dari mobil yang dimodifikasi.” buka Nugroho, Ketua Panitia I Miss U Japan Fest kepada SoundandMachine.com melalui WhatsApp (29/3/2022).

Baca Juga:
Benang Merah Otomotif dan Pop Culture, Event Battle of The Toys 2023 Hadirkan Display Mobil Itasha

Setiap acara I Miss U Japan Fest menghadirkan Itasha yang berbeda, karena tergantung kemauan pemilik mobil untuk display atau tidak.

Baca Juga:
Rangkul Pemilik Kendaraan Berstiker Manga atau Anime, Klub Waifu Society Adakan Meet-Up Itasha

Seperti misalnya ketika diadakan di Mall of Indonesia, Jakarta pada tanggal 14-23 Januari 2022 silam, mobil itasha yang hadir ada Toyota Corolla, Mitsubishi Lancer, dan Nissan Juke.

Kemudian di acara I Miss U Japan Fest pada tanggal 26-27 Maret 2022 di Transpark Mall Bintaro, Tangerang, ada Juke yang sama seperti di Mall of Indonesia dan BMW Seri-3 E36.

Untuk kuantitasnya memang relatif sedikit, akan tetapi tergolong konsisten dan itu menjadi pertanyaan menarik, apakah Itasha cukup populer di Indonesia.

“Itasha cukup popular karena di media sosialnya sendiri untuk influence itasha itu gaungnya sudah sampai Indonesia. Populer karena perpaduan otomotif dengan penggemar karakter anime, jadi kendaraan di sini biasanya ada hal yang dimodifikasi.” jelas Nugroho.

Selain mobil, desain grafis itasha juga bisa berbeda-beda karena tergantung kemauan atau selera masing-masing pemilik mobil, dan tema utamanya menghadirkan gambar anime.

Kehadiran Itasha yang konsisten di I Miss U Japan Fest menjadi benang merah antara otomotif dan pop culture Jepang, dan kedepannya panitia akan mengadakan event bertemakan Jepang yang menghadirkan Itasha dan otomotif Jepang lainnya.

Hanya saja nama acaranya tidak lagi I Miss U Japan Fest, karena acara pada tanggal 26-27 Maret 2022 merupakan yang terakhir, dan rencananya akan diadakan sekitar bulan Juli. (Joule)