Jadi Mobil Hibrida Pertama Rakitan Lokal, Wuling Almaz Hybrid Dijual Rp 470 Juta

  • Oleh : anto

Kamis, 03/Nov/2022 12:00 WIB


Soundandmachine.com (Jakarta) – Akhirnya, Wuling Motors Indonesia secara resmi meluncurkan Wuling Almaz Hybrid (3/11/2022). Setelah sebelumnya sempat dipamerkan di ajang Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2022 lalu.  
 
Wuling Almaz Hybrid yang dijual Rp 470 juta (on the road Jakarta) ini jadi mobil hibrida pertama rakitan lokal, di fasilitas pabriknya di kawasan Cikarang, Jawa Barat.
 
“Dengan kesuksesan yang diraih oleh Air EV sebagai solusi mobilitas modern, kami pun semakin terdorong untuk memperkuat komitmen dalam menghadirkan kendaraan yang rendah emisi,” jelas Arif Pramadana, Vice President Wuling Motors Indonesia dalam sambutannya.
 
Arif menyebut, inovasi hybrid pada Almaz ini merupakan perpaduan antara performa yang bertenaga, fuel efficiency dan mobilitas ramah lingkungan.  
 
“Kami wujudkan melalui Almaz Hybrid, kombinasi sempurna untuk menghadirkan sensasi berkendara yang exciting sehingga bisa menjadi pilihan masyarakat Indonesia,” ungkapnya.
 
Inovasi teknologi pada Almaz dimulai dari inovasi perintah suara berbahasa Indonesia pada tahun 2019 yang membuat masyarakat familiar dengan ‘Halo Wuling’.  
 
Kemudian berlanjut dengan inovasi Internet of Vehicle (IoV) dan Advanced Driver Assistance System (ADAS) pada tahun 2021 yang menjadikan Almaz RS menyandang gelar The First Leading Intelligent Digital Car.  
 
Kemudian pada tahun 2022 ini, Wuling menghadirkan inovasi hybrid melalui Almaz Hybrid yang menjadikannya sebagai kasta tertinggi dari keluarga Almaz.
 
Almaz Hybrid mengusung mesin bensin 2.000 cc yang bertenaga 123 hp dengan torsi 168 Nm, motor listrik yang berkompetensi 174 hp dan torsi 320 Nm serta didukung baterai berkapasitas 1,8 kWh.  
 
Perpaduan ini menghasilkan emisi yang lebih rendah serta meningkatkan efisiensi bahan bakar serta menyajikan performa berkendara yang mengesankan.  
 
Wuling Almaz Hybrid diyakini mampu memberikan pilihan menarik akan sebuah kendaraan elektrifikasi yang bertenaga namun efisien dan ramah lingkungan. (anto)

Baca Juga:
Semakin Gencar, Pabrikan Otomotif BYD Akan Buka Dealer Baru di Pondok Indah Jakarta Selatan