Oleh : Julfikri
SoundandMachine.com (Jakarta) - PT. Toyota-Astra Motor (TAM) telah resmi meluncurkan perubahan minor untuk lini sport utility vehicle (SUV) ladder-frame-nya yaitu Toyota Fortuner, pada tanggal 6 September 2024 di Hutan Kota Plataran Senayan, Jakarta.
Perubahan minor tersebut terfokus pada 3 poin utama, yakni tampilan eksterior, performa, dan penambahan fitur, yang membuatnya semakin kompetitif di kelasnya.
Baca Juga:
Toyota Tampilkan Mobil Modifikasi dan Adakan Test Drive Sportscar di IMX 2024
“Berbagai improvement ini diaplikasikan sejalan dengan kebutuhan masyarakat terhadap SUV yang bertenaga dan sporty, juga dilengkapi fitur safety dan entertainment lebih advanced.” buka Henry Tanoto, Vice-President PT. TAM kepada SoundandMachine.com di lokasi peluncuran (6/9/2024).
Untuk minor change ini, Fortuner lakukan penyegaran untuk varian menengah ke atasnya, seperti SRZ, VRZ, GR Parts, dan GR Sport.
Baca Juga:
Generasi Terbaru Hyundai Santa Fe di Indonesia Siap Diluncurkan Bulan Oktober 2024
Untuk SRZ dan juga VRZ sebagai varian paling rendah dengan wajah baru, tampil seperti Fortuner Legender yang dipasarkan di Thailand sejak tahun 2020 lalu. Tepatnya di bumper depan, lampu depan, bumper belakang, dan pelek.
Baca Juga:
Sambangi Tiga Kota, Segini Harga Jual Honda Stepwgn e:HEV yang Diinginkan Konsumen
Untuk interior, dari segi tampilan relatif sama seperti Fortuner SRZ atau VRZ sebelum facelift, sehingga perbedaannya lebih ke fitur.
Kemudian untuk varian GR Parts, merupakan varian SRZ atau VRZ yang ditambah GR parts aeropackage, pelek berwarna hitam, dan stiker di bodi samping.
Interior varian GR Parts juga berbeda dengan SRZ atau VRZ, paling tidak dari adanya logo GR di headrest, door sill plate, karpet, dan setir.
Untuk pertama kalinya Toyota memposisikan GR Sport sebagai varian eksklusif Fortuner, dalam arti lebih dibuat berbeda dengan varian lainnya dan dibuat lebih fokus pada performa.
Jika sebelum perubahan minor Fortuner varian GR Sport tersedia penggerak 4x2 dan 4x4, sekarang hanya berpenggerak 4x4 saja. Itu berarti Fortuner yang berpenggerak 4x4 hanya tersedia di varian GR Sport dan VRZ.
Tampilan eksterior seperti bumper depan, lampu depan, pelek, bumper belakang, rear spoiler, dan kaliper rem berwarna merah, eksklusif untuk varian GR Sport yang ditandai dari adanya badge di pintu belakang.
Interior Fortuner GR Sport juga beda dengan varian lainnya, dari jok bermaterial kombinasi antara kulit dan suede, plafon berwarna hitam, jahitan merah di atas material soft touch, setir dengan garis merah seperti setir mobil balap, dan engine start/stop GR.
Di sektor performa, varian GR Sport mendapat tuning khusus pada suspensi agar memiliki keseimbangan yang lebih baik antara performa dan kenyamanan saat melewati medan on-road maupun off-road.
Sementara untuk mesin, tidak ada perubahan sama sekali baik varian mesin Diesel 2.800 cc (VRZ, VRZ GR Parts, GR Sport), mesin Diesel 2.400 cc (G), dan mesin bensin 2.700 cc (SRZ, SRZ GR Parts).
Fortuner sudah dilengkapi T-Intouch dengan remote immobilizer, head unit 9 inci dengan tampilan baru, in-car Wi-Fi, dan rear seat entertainment dengan koneksi internet berbasis 4G/LTE Telkomsel, untuk seluruh varian.
Selain itu, Fortuner sudah dilengkapi sistem keselamatan aktif Toyota Safety Sense, yang tersedia di VRZ 4x2, VRZ 4x2 GR Parts, dan GR Sport.
Untuk harga, Fortuner dengan tampilan baru dibanderol mulai dari Rp. 614 juta (SRZ) hingga Rp. 766,7 juta (GR Sport Premium Color). Pilih yang mana? (Joule)