Lexus LS 460 Ini Tampil Menawan dengan Gaya VIP

  • Oleh : Julfikri

Minggu, 01/Agu/2021 10:46 WIB


SoundandMachine.com (Jakarta) – Memanfaatkan momen perhelatan IMI Automotive Appreciation Day di Ciputra Art Preneur, Jakarta, kami berkesempatan meliput Lexus LS 460 bergaya VIP yang berasal dari Daerah Istimewa Yogyakarta atau biasa disebut Jogja.

LS 460 tersebut tampil glamor dengan pelek dan fitment layaknya sedan mewah besar VIP Style seperti di Jepang sana, yang seakan sudah menjadi gaya modifikasi khas kota gudeg tersebut. Namun ternyata, LS 460 tersebut bisa ada di Ciputra Artpreneur dengan mengendarainya dari Jogja.

Baca Juga:
Pakai Teknologi Proses Pembuatan Baru, Rays Engineering Luncurkan Pelek Gram Lights 57DNA

“Ini dari Jogja ke sini dipakai jalan.” buka Raindy Iga Sukmawan, Pemilik LS 460 kepada SoundandMachine.com di Ciputra Art Preneur, Jakarta (19/6/2021).

Baca Juga:
Pelek Leonhardiritt Beifall, Lebih Gaya Dengan Desain Mesh Klasik

Untuk mewujudkan VIP Style tersebut, Raindy memakai pelek Rotiform WRW 20 inci dengan lebar 9,5 untuk depan dan 10,5 untuk belakang yang dibalut ban Accelera.

Baca Juga:
Ini Dia 3 Pelek Leon Hardiritt Model Baru Untuk Tahun 2022

Kemudian supaya bisa tampil seceper ini, suspensinya memakai Air BFT dengan ketinggian maksimal seperti standar LS 460 sehingga lebih memungkinkan untuk dikendarai dari Jogja ke Jakarta. Sementara untuk eksterior hanya memakai bodykit add-on yang dibuat custom.

Untuk interior tidak dimodifikasi, begitu juga audionya karena sudah cukup dengan OEM-nya LS 460 yang memakai Mark Levinson meski dipakai harian.

Modifikasi seperti ini bukan hanya membuatnya tampil menawan untuk harian, tetapi juga masih bisa dipakai keluar kota dan bukan kali pertama Raindy memakainya ke Jakarta.

Ditambah lagi untuk masuk ke hall Ciputra Art Preneur yang notabene harus masuk ke gedung parkir dan dikendarai ke lantai atas. “Ini udah berapa kali Jakarta-Jogja. Sejauh ini gak ada masalah.” tutup Raindy.

(Joule)