Buat Pemakai Pelek Work Wheels, Foto Pemenang Kontes Ini Bisa Jadi Inspirasi

  • Oleh : Julfikri

Rabu, 05/Janu/2022 18:33 WIB
Foto pemenang kontes Work Photo Contest 2021 bisa menjadi inspirasi untuk fotografi mobil modifikasi (sumber: Work) Foto pemenang kontes Work Photo Contest 2021 bisa menjadi inspirasi untuk fotografi mobil modifikasi (sumber: Work)

SoundandMachine.com (Jepang) – Modifikasi mobil yang proper merupakan keharusan, baik dari segi estetika maupun fungsi. Akan tetapi untuk memaksimalkan semuanya setelah modifikasinya jadi, bisa dilakukan melalui fotografi yang sebaik mungkin.

Ibarat pabrikan membuat brosur atau katalog, sebaik-baiknya desain mobil tentu akan lebih terangkat apabila dilakukan dengan fotografi yang sebaik mungkin, sehingga menunjukkan presentasi terbaik kepada publik, hingga membuat produknya melejit.

Baca Juga:
Boyong Pelek Lokal Terbaru, Pako Wheels Lanjutkan Eksistensi di Pameran Kreator Otomotif Parjo 2022

Misalnya bingung mencari inspirasi, bisa lirik foto pemenang kontes Work Photo Contest 2021, yaitu kontes modifikasi secara online melalui foto postingan, dengan objek utama pelek Work Wheels.

Work Wheels memiliki portal khusus mengenai foto yang terpilih sebagai pemenang kontes, lengkap dengan komentar para juri, dan dari situlah bisa dipelajari fotografi mobil modifikasi.

Baca Juga:
Work Schwert SG2 Hadirkan Tiga Model Palang Dalam Satu Pelek

(sumber: Work Wheels)

Baca Juga:
Rays Rilis Pelek Homura 2x10BD Sport Edition

Pemenang pertama jatuh kepada Toyota Supra dengan pelek Work Zistance W5S, yang berjudul Reflected Zistance W5S. Para juri berkomentar, foto tersebut seimbang bukan hanya pelek yang warnanya matching dengan bodi, tetapi juga dari sumber pencahayaan, angle, posisi, dan timing.

Selain itu, para juri juga menilai, dengan fotografi seperti ini membuat tampilan peleknya menjadi terlihat lebih terangkat.

(sumber: Work Wheels)

Kemudian, untuk foto pemenang kedua, Nissan Fairlady Z dengan pelek Work VS yang berjudul Z, The Sea, and VS.

Foto tersebut, menurut para juri, memiliki komposisi yang indah. Angle bird view dan warna biru pada langit dan laut terkesan membuat banyak cerita, sehingga terlihat sangat seimbang antara objek mobil dengan latarnya.

(sumber: Work Wheels)

Pemenang ketiga, yang jatuh kepada Mazda CX-3 dengan pelek Gnosis CVX, memiliki judul Dusk CVX.

Menurut para juri, warna dan dan desain pelek Gnosis CVX menargetkan mobil impor atau non-Jepang, akan tetapi terlihat sangat matching dengan cita rasa mobil impor pada CX-3.

Foto tersebut juga memiliki komposisi yang seimbang antara bodi mobil, latar belakang, timing, dan sebagainya.

Masih ada beberapa foto pemenang kontes lainnya, namun sayangnya tidak ada komentar juri, sehingga untuk mempelajarinya hanya bisa diamati.

Dengan demikian, mobil modifikasi dengan fotografi seperti ini akan lebih enak dilihat, sehingga hasil modifikasinya menjadi nilai lebih.

Bagaimana? Tertarik untuk mencoba? (Joule)