Honda Borong 6 Penghargaan pada Perayaan 10 Tahun ASEAN NCAP

  • Oleh : ADV

Selasa, 18/Janu/2022 10:32 WIB
Mobil Honda Mobil Honda

SoundandMachine.com (Bangkok) - Honda dikabarkan telah berhasil meraih enam penghargaan pada perayaan ke-10 tahun The New Car Assessment Program for Southeast Asian Countries (ASEAN NCAP). 

Produsen asal Jepang itu, menjadi pabrikan otomotif yang paling banyak mendapatkan penghargaan dari acara tersebut. "Pencapaian ini tidak lepas dari komitmen Honda untuk semua orang berbagi jalan, agar dapat dengan aman dan percaya diri menikmati kebebasan bergerak," tulis Honda dalam keterangan resminya.

Baca Juga:
Ramaikan Segmen Small SUV, Chery Tiggo 5X Sodorkan Fitur Melimpah Tampilan Wah

Selama 10 tahun, Honda memiliki delapan model yang diuji di ASEAN NCAP dan mencapai beberapa hasil dan peringkat yang sangat baik. Selama periode ini, ASEAN NCAP telah mengembangkan tiga roadmap yaitu untuk tahun 2012-2016, 2017-2020 dan 2021-2025. 

Di roadmap terbaru tahun 2021-2025, hal ini mencakup empat domain penilaian yang terdiri dari Perlindungan Penumpang Dewasa, Perlindungan Penumpang Anak, Bantuan Keselamatan dan Keselamatan Pengendara Sepeda Motor.

Baca Juga:
Layani Pelanggan di Momen Libur Lebaran 2024, Honda Buka Posko dan Dealer Siaga 24 Jam

Bertepatan dengan perayaan ke-10 tahun, ASEAN NCAP mengumumkan berbagai penghargaan Decade of Vehicle Awards kepada beberapa produsen kendaraan. Honda merupakan pabrikan tersukses dengan total 6 penghargaan.

Baca Juga:
Penyegaran Honda HR-V Segera Meluncur di Jepang,Tampilan Lebih Tegas dan Tambah Fitur

Sejumlah penghargaan tersebut diantaranya yakni Best Forward Facing Child Occupant Protection 2017-2020 yang diraih Honda Accord, Safety Technology Award oleh Honda Civic (2021) – Autonomous Emergency Braking (AEB) for Motorcycle.

Kemudian ada Excellent Award – Consistent 5-Star yang diraih Honda City (3rd – 5th generation) dan Honda Civic (9th – 11th generation). Lalu The Most 5-Star Car 2012-2016 (Adult Occupant Protection) dan Best Road Safety Partner.
 
Atas capaian ini, Honda mengaku akan terus menyediakan kendaraan yang aman dan dapat diandalkan, serta memimpin upaya untuk mewujudkan nol kematian akibat tabrakan lalu lintas yang melibatkan sepeda motor dan mobil Honda secara global pada tahun 2050. (EPS)