ANNIVERSARY 1 YEARS BANDUNG BIMMERS COMMUNITY

  • Oleh :

Rabu, 08/Apr/2015 20:15 WIB


HUT Bandung Bimmers Community senantiasa menjalin hubungan harmonis dengan dunia luar, baik dunia otomotif BMW maupun lainnyaSpecial Event - Pekan lalu komunitas yang menamakan diri Bandung Bimmers Community (BBC) merayakan HUT (28/03/2015) ke 1st dikawasan Bandara Husein Sastranegara, Bandung. Di hari Ulang Tahun Bandung Bimmers Communityini menggelar beberapa gelaran yang sangat apik dengan tema Celebrating The Joy Moment 1st Anniversary Bandung Bimmers Community.04Banyak dari komunitas turut berpartisipasi dalam gelaran Sebanyak 25 klub atau komunitas yang hadir di perayaan tersebut berasal dari berbagai wilayah di Indonesia, seperti dari Jawa Barat, Kalimantan Tengah (Palangkaraya) dan Sumatera Utara (Medan). Sebanyak 956 mobil tumpah ruah memenuhi puncak acara 1years Anniversary Bandung Bimmers Community ini.07Acara ini diadakan satu hari, dari pagi hingga sore hari dan menyajikan berbagai rangkaian acara menarik, antara lain fun cooking, kids playground, photo contest, fun drift, fun SPL audio contest, RC drift, display mobil BMW, dan penampilan dari 6 FDJ Bandung.03Bazar pun mewarnai dalam HUT BBC 1years Anniversary, namun terselip booth audio mobil dalam bazar yang merupakan brand America, yaitu RE Audio. Partisipasi RE Audio dalam HUT BBC ini cukup ramai disambangi oleh para members BBC. Adapun beragam display yang diperkenalkan dalam booth RE Audio ini.05HUT BBC Usung Drifter NasionalUntuk menambah semarak HUT Bandung Bimmers Communitypertama, gelaran acara yang disuguhkan pun sangat atraktif. Drifter nasional Akbar Rais pun turut hadir dalam HUT Bandung Bimmers Community. Fun Drifter pun dibuka untuk para drifter lokal menjajal nyali mereka dengan bermain di kawasan Lapangan Udara Husein, Bandung.011Tidak hanya para drifter menjajal trek yang dibuatkan panitia BBC, Akbar Rais pun menjajal trek dengan menggunakan BMW milik salah satu anggota member BBC yang sudah mengalami ubahan engine, body, dan juga kaki-kaki. Acara Bimmers ini sangat kental dengan persaudaraan mereka, karna itu Saya antusias dengan acara yang dibuat BBC ini, ungkap Akbar Raiz pada team soundandmachine.com.012Kontes Fun SPL Ramaikan HUT BBCSelain dengan ramainya rentetan acara HUT BBC ini, kontes audio mobil pada kategori sound pleassure level (SPL) pun digelar. Kontes Fun SPL dibuka dengan 2 kelas yang berbeda, yaitu kelas 1 subwoofer dan kelas 2 subwoofer yang digunakan dalam kabin mobil. Kontes SPL ini dibuka untuk umum dan untuk para anggota BBC sendiri.08Penjurian pengukuran decible (dB) dilakukan sebanyak 1 kali dan hanya dilakukan pengukuran didalam kabin. sensor Term-Lab yang digunakan sebagai alat ukur dB diletakkan pada bagian kaca depan mobil. CD yang digunakan pun bebas untuk para peserta kontes, hal ini dimaksudkan dB yang maksimal mampu diciptakan dalam acara HUT BBC. - Soundandmachine.comResult Fun SPL Anniversary 1years BBC:Kelas 1 Subwoofer:- Juara 1 HD D 1673 TG Xenia 133,4 dB- Juara 2 HD T 1211 TA Jazz 131,3 dBKelas 2 Subwoofer:- Juara 1 Shandy D 1326 ZP Avanza 153,9 dB- Juara 2 Shandy D 1462 UX Brio 151,1 dB- Juara 3 HD T 133 HA Avanza 143,0 dB

Tags :