SOUNDMOTION : SUARA AUDIO MOBIL MEWAH UNTUK HARIAN

  • Oleh :

Selasa, 24/Nov/2015 10:00 WIB


Menyikapi kebutuhan hiburan mumpuni didalam mobil selaras dengan aktivitas pemiliknya yang padat dengan mobilitas sehari-hari, Teddy mengapresiasikan hal itu pada sistem audio mobil Toyota Alphard dengan konsep multimedia

Soundmotion - Meningkatkan hiburan mobil Toyota Alphard dengan konsep multimedia memang rumit, namun hal itu merupakan tantangan yang dihadapi Teddy selaku eksekutor mobil dalam menata sistem yang apik, sehingga suaranya nyaman dinikmati pemilik mobil.audio mobilKonsep audio mobil dengan sistem multimedia sudah terintegrasi di dalam mobil, memang keinginan dari sang owner, sekaligus memposisikan listening pleasure pada sebelah kiri kabin tengah karena si-empunya lebih senang duduk pada seater tersebut dalam menikmati hiburan audio visual di dalam mobil," ungkap Teddy selaku modifikatorkendaraan sekaligung punggawa dari workshop Bronson Audiowork.

Susupi Head Unit Layar 8 Inch

Yups, inilah keunggulan dalam menjembatani peningkatan hiburan di dalam mobil, yaitu disematkan head unit Alpine INE Z-928 E dengan layar 8 inch sehingga gambar lebih besar untuk menikmati hiburan multimedia. Sementara, kualitas audio mobil juga didukung dengan prosessor eksternal Mosconi 6to8 dan kabel optik mumpuni dalam menata dan menghasilkan suara yang ciamik.Alphard-Bronson-WHY+07Selain fasilitas EQ, time correction dan crossover dalam menata suara, fitur euphony system di prosessor audio mobil eksternal membantu meningkatkan sistem suara dari 2 channel strereo, sehingga menonton film makin asik layaknya di rumah maupun bioskop," imbuh Teddy. Lalu dukungan roof monitor juga menambah visual makin apik bagi dinikmati penumpang belakang mobil.

Optimalkan Audio Mobil Dengan Penempatan Speaker

Nah, penambahan speaker dilakukan dengan membuat dudukan custom yaitu Flux SC 261 2way untuk speaker depan, mid speaker menggunakan Flux RC 361 dengan sistem 3way, serta bagian belakang menggunakan Flux SC yang terdiri dari tweeter dan midrange saja.audio mobilSpeaker depan tidak terlalu macam-macam, hanya membuat dudukan custom dan arahnya tepat sehingga suara bisa nyaman dinikmati. Sedangkan speaker tengah kami buat titik silang arahnya untuk mendapatkan suara audio mobil yang tepat di center, pasalnya pemilik mobil umumnya menggunakan supir, sehingga suara paling nyaman kami tata di bangku tengah mobil," tukas Teddy.Alphard-Bronson-WHY+06Kemudian, untuk penyembur frekuensi rendah dibenamkan satu unit subwoofer ScanSpeak 23W penempatnya minimalis, yaitu di bawah bangku penumpang baris ke tiga. Ukuran boks subwoofermengikuti rekomendasi pabrikan dan memilih jenis sealed, sehingga bass bisa empuk terdengar," ucap Teddy.

Benamkan 3 Power Amplifier

Mengusung konsep audio mobil minimalis tentunya tata perangkat tidak memakan tempat yang berlebihan, sehingga meskipun menggunakan 3 unit power amplifier Mosconi semua disematkan pada bawah bangku jok mobil. Jadi suplay tenaga bisa tepat untuk kebutuhan tiap speaker, namun originalitas mobil tetap utuh tanpa mengorbankan kabin belakang untuk penempatan power amplifier," tutupnya.Alphard-Bronson-WHY+05Spesifikasi: Head Unit : Alpine INE Z-928 E Processor: Mosconi 6to8 8V dan Controller Front Speaker: Flux SC 261 (2Way) Mid Speaker: Flux RC 361 (3Way) Rear Speaker: Flux SC (Tweeter + Midrange) Amplifier:o Mosconi AS 100.4 (2 Unit)o Mosconi AS 200.2 (1 Unit) Subwoofer: ScanSpeak 23W (1 Unit) Wiring:o RCA Fluxo Speaker Hitachio Power dan Ground RAMN Sound Damping: STPWarehouse:Bronson AudioworkSubwoofer Alphard BronsonAlphard-Bronson-WHY+01

Tags :