Ajak Kumpul dan Main, JB74.ID Rangkul Pemilik Suzuki Jimny Terbaru

  • Oleh : Julfikri

Minggu, 28/Mar/2021 20:00 WIB


SoundandMachine.com (Jakarta), 21 Maret 2021 – Di Indonesia, Suzuki Jimny pasarnya relatif kecil karena bukan hanya harganya yang cukup tinggi untuk SUV “tempur” tetapi juga karena persoalan inden dalam arti punya uangpun belum tentu akan cepat dapatnya.

 

Baca Juga:
Dorong Pengunjung untuk Test Drive, Event The 5th Indonesia Autovaganza 2023 Fokus Pemulihan Pasar Otomotif

 

Baca Juga:
Jelajahi Wilayah Yogyakarta, Suzuki New XL7 Hybrid Buktikan Ketangguhan Performanya

 

Baca Juga:
Lebih Dari 500 Unit Suzuki Jimny Aneka Varian di Indonesia Jimny Festival 2023 Sukses Cetak Rekor MURI

Meski relatif harganya tinggi dan indennya lama, tidak menyurutkan pemiliknya untuk mengajak main, entah itu modifikasi ataupun ke alam yang sebetulnya untuk memacu kemampuan kendaraannya, seperti yang dilakukan oleh komunitas Jimny JB74, JB74.ID.

 

“Awalnya dari Om Jeje (Julian Johan) sebenernya, yang atur ini semua, lalu dari situ yang berkembang, membernya mulai dari ujung Aceh sampai ke Ambon semua udah ada.” buka Redhi Tama, Perwakilan dari JB74.ID kepada SoundandMachine.com di Pagedangan (21/3/2021).

 

 

Berdiri pada tahun 2019, JB74.ID rangkul para pemilik Jimny bukan hanya berkumpul tetapi juga mengajak main ke habitatnya, seperti ke trek off-road di Pagedangan, BSD, Tangerang Selatan.

 

 

 

“Masih banyak temen-temen kita yang belum pernah cobain 4x4-nya, makanya kita bawa ke sini (Pagedangan) sekalian ngenalin mobilnya lebih jauh.” jelas pemilik Jimny berstiker Suzuki Katana tersebut.

 

 

Menariknya, mobil anggota bukan hanya standar tetapi juga ada yang sudah dimodifikasi. Hanya saja baik standar maupun modifikasi keduanya sama-sama mampu menghadapi medan off-road Pagedangan.

 

Soal tingkat kesulitan mendapat unit, Redhi hanya bisa berkomentar,

 

“Kalau itu tergantung yang beli sih ya, jadi kita ada yang dari showroom, dealer resmi Suzuki yang udah antri sekian lama, ada juga yang beli di second hand, macem-macem.” jawab Redhi. “Sekarang sih udah ada yang 530 juta Rupiah ya.” tambahnya.

 

Saat ini JB74 ID sudah mencapai 201 anggota se-Indonesia.

 

(Joule)