Jadi Mobil Listrik Terlaris di Eropa, Prestige Kenalkan Renault Zoe di IIMS Hybrid 2021

  • Oleh : Julfikri

Sabtu, 17/Apr/2021 10:12 WIB


SoundandMachine.com (Jakarta), 15 April 2021 – Prestige Renault Indonesia sebagai salah satu mitra diler Renault Indonesia, memperkenalkan kendaraan listrik berjenis compact car yaitu Renault Zoe di Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2021.

Mobil listrik terlaris di Eropa ini mengusung konsep unik untuk sebuah mobil listrik dan berada di kelas compact car.

Baca Juga:
Gandeng Kemenko Marves, Neta Tinjau Persiapan SPKLU di Tol Trans Jawa Jelang Lebaran

“Produk yang kita perkenalkan kali ini adalah produk terlaris di Eropa yaitu Renault Zoe yang mengusung konsep GT Coupe yang sporty dan compact.” buka Ruby Adeline, Direktur Prestige Renault Indonesia.

Sebagaimana mestinya mobil Perancis, Zoe memiliki keseimbangan daya tarik antara desain, teknologi, dan ekologis dari berbagai aspek, termasuk material yang dipakai dapat di daur ulang.

Baca Juga:
Wujudkan Komitmen Bangun Ekosistem EV, Wuling Resmikan Enam Titik DC Charging

Baca Juga:
Partisipan Pabrikan Mobil Listrik Bertambah, PEVS 2024 Akan Percepat Transisi Kendaraan Listrik

Desain eksterior terlihat atraktif dengan garis-garis untuk kesan ramping serta sporti, karena konsep GT Coupe-nya dan tegas seperti mobil Eropa pada umumnya.

Charging port yang berada di balik logo Renault bukan hanya unik tetapi juga membuatnya terlihat rapi.

Interior memiliki banyak penyimpanan serta menghadirkan sejumlah teknologi canggih seperti layar head unit 9,3 inci dan panel instrument TFT 10 inci.

 Zoe dilengkapi E -Shifter untuk mengoperasikan transmisi dengan memindahkan dari satu mode ke mode lainnya dalam satu sakelar. Termasuk ketika memindahkan mode D ke mundur atau ke B-Mode untuk memaksimalkan pengereman regenerative dan mengubah energi berhenti menjadi mengemudi.

Dimensi kompak yang relatif memudahkan ketika parkir semakin mudah dengan adanya fitur opsional Easy Parking Assist.

Kapasitas baterainya sebesar 52 kWh yang memungkinkan pengemudi dapat menempuh jarak hingga sekitar 394 km.

Sementara untuk motor listrik terdapat dua pilihan, yakni R110 dan R135 dimana tiga angka tersebut menunjukkan besaran daya kuda maksimumnya.

(Joule)