Jangan Tergiur Harga Murah, Pastikan Beli Produk Alpine di Diler Resmi

  • Oleh : Julfikri

Senin, 19/Jul/2021 11:44 WIB


SoundandMachine.com (Jakarta) – Salah satu yang harus diwaspadai oleh para pencinta car audio ketika berminat produk Alpine adalah adanya barang palsu.

Wahyu Tanuwidjaja, Chief Executive Officer PT. Audioworkshop selaku pemegang brand Alpine di Indonesia, mengungkap adanya barang palsu di marketplace dari e-mail yang diterimanya dan dibahas dalam sesi acara Zoom Meeting Alpine pada 28 Juni 2021 silam.

Baca Juga:
Pas untuk Instalasi Daily dan Kompetisi, Begini Referensi Upgrade Audio Full Alpine Status

“Saya terima e-mail dari customer, ‘pak Wahyu, saya beli subwoofer seri ini’, kemudian dia bilang, ‘suaranya jelek nih’, katanya. Minta tolong kepada saya, kasih tips bagaimana supaya bagus. Saya bilang, mohon maaf, kamu beli barang palsu.” buka Wahyu kepada SoundandMachine di BestBuddyShop Angkasa, Jakarta Pusat (28/6/2021).

Baca Juga:
Suara Lebih Detail, Speaker Alpine DP-65C Cocok untuk Upgrade Audio Toyota Yaris Cross

Untuk menghindari barang palsu tersebut, Wahyu hanya bisa merekomendasikan bahwa belilah produk tersebut di diler resmi Alpine atau Alpine Store, termasuk ketika membelinya di e-commerce.

“Pastikan bahwa toko yang anda belanja itu adalah Alpine Store, karena sekarang ini banyak jual Alpine yang palsu, ada produk yang sudah lama, kita udah gak keluarin lagi.” tegas Wahyu.

Baca Juga:
Gerai Audio Mobil Bestbuddyshop Sunter Rayakan Raihan Champions of Champion PAHAMI 2024

Gerai audio tersebut, dari contoh yang diberikan oleh Wahyu, seperti Cartens Audio, Mega Audio. Auto Maximus, Best Buddyshop, Cas Audio, Sinar Karya, GAC, dan Power Audioworkshop. Membeli produk Alpine di Alpine Store bukan hanya soal keotentikannya, tetapi juga jaminan purna jual.

Itulah mengapa Wahyu juga merekomendasikan, untuk membeli produk car audio jangan tergiur dengan harga murah, tetapi juga pikirkan bagaimana servisnya. Soalnya, bisa saja kalau nanti terjadi masalah, tidak bisa diservis karena tidak ada sparepart-nya.

“Kalau Anda beli mungkin murah, tapi kemudian kalau minta servis, gak bisa diservis karena sparepart-nya udah ga ada, yang rugi kan Anda.” tambah pria ramah tersebut.

Itulah mengapa bagi para pencinta car audio yang berminat dengan produk Alpine, pastikan membelinya melalui gerai audio yang berstatus sebagai diler resmi untuk jaminan keaslian serta layanan purna jual.

(Joule)