Punya Tampilan Modern, Head Unit Alpine UTX-M06 Cocok untuk Upgrade Audio Kekinian di Mobil Lawas

  • Oleh : Julfikri

Selasa, 27/Jun/2023 16:00 WIB
Honda Civic Nouva yang terpasang head unit Alpine UTX-M06 oleh Cartens Autosound. Honda Civic Nouva yang terpasang head unit Alpine UTX-M06 oleh Cartens Autosound.

SoundandMachine.com (Jakarta) - Bicara car audio Alpine, produk head unit sudah menjadi image bagi para penggemar otomotif dari era kaset, CD, hingga digital player seperti sekarang ini untuk memutar lagu.

Disamping kualitas audio, desain dan inovasi head unit Alpine menjadi daya tarik bagi para penggemar otomotif dari masa ke masa. Tak terkecuali head unit Alpine zaman sekarang, salah satunya UTX-M06.

Baca Juga:
Mau Pasang Subwoofer Hertz MPS 250 di Toyota Kijang Innova Zenix? Ini Referensi Instalasinya

Pertama, UTX-M06 memiliki tampilan yang bisa dibilang mewarisi DNA head unit Alpine zaman dulu. Meski sudah terlihat modern, dari segi tampilan masih cocok untuk mobil lawas, salah satunya UTX-M06 di Nissan 180SX milik drifter ternama Lucky Reza.

Baca Juga:
Power Supply Dominations Powerplant Bisa untuk Upgrade Car Audio High End. Ini Referensinya

“Lucunya UTX-M06 bentuknya masih tombol kotak-kotak seperti di zaman 90’s tapi udah Bluetooth.” buka Lucky Reza, pemilik 180SX kepada SoundandMachine.com melalui WhatsApp (2/2/2023).

Tentu bukan hanya tampilan, UTX-M06 juga berkontribusi untuk kualitas audio, karena sudah support untuk audio dengan resolusi tinggi, dengan sampling rate 96KHz/24bit.

Baca Juga:
Berukuran Kompak, Speaker dan Subwoofer Focal K2 Power Cocok untuk Upgrade Audio Mobil Retro

Selain itu untuk sound tuning, UTX-M06 sudah dilengkapi 5 Band Parametric EQ, 6 CH time correction, SPDIF/ Opt output, X-Over, 3 Preout 4V., dan 4ch x 25W RMS.

“Jadi mobilnya gak cuma menghibur di mata, di telinga juga maksimal.” jelas Lucky.

Selain memiliki tampilan yang menarik dan berkontribusi pada kualitas audio, keunggulan lain dari UTX-M06 adalah bisa terhubung dengan head unit lawas, terutama untuk pemilik mobil lawas yang masih ingin memfungsikannya.

Bagaimana UTX-M06 bisa terhubung dengan head unit lawas sudah dibuktikan oleh gerai Cartens Autosound, ketika menggarap modifikasi audio di Honda CIvic Nouva milik salah satu pelanggannya.

“Kita pakai ini (head unit lawas) buat radio aja. Dia masuk ke sini, AUX, jadi masternya di UTX-nya.” kata Eddie Soesanto, Instalatur Cartens Autosound.

Masuk akal jika UTX-M06 menjadi pilihan bagi para pemilik mobil lawas, yang menginginkan audio dengan kualitas masa kini. (Joule)