Tambah Satu Lagi Merek Mobil Cina, JHL Group Resmi Jadi Distributor BAIC di Indonesia

  • Oleh : Julfikri

Jum'at, 29/Mar/2024 12:00 WIB
Seremoni penandatanganan antara BAIC dengan PT. JIO Distribusi Indonesia sebagai distributor resmi kendaraan BAIC di Indonesia. Seremoni penandatanganan antara BAIC dengan PT. JIO Distribusi Indonesia sebagai distributor resmi kendaraan BAIC di Indonesia.

SoundandMachine.com (Tangerang) - Pabrikan otomotif asal Tiongkok pasarnya kian menjanjikan di Indonesia dilihat dari pertambahan mereknya dari tahun ke tahun, baik merek baru, maupun yang pernah hadir sebelumnya, dan kembali hadir namun berkembang.

Fenomena tersebut bermula sejak tahun 2017, dimana Wuling dan DFSK mulai beroperasi, kemudian di tahun 2022 Chery kembali hadir di Indonesia, dan di tahun 2023 Neta masuk Indonesia. Untuk tahun 2024 ini, sudah ada BYD yang format sales, service, dan sparepart sudah berjalan untuk kendaraan penumpang, dan GWM sudah meluncurkan operasional penjualan.

Baca Juga:
GWM Resmi Buka Showroom Pertama di Indonesia. Ini Produk dan Keunggulannya

Kali ini, merek asal Tiongkok yang resmi hadir di Indonesia adalah Beijing Automotive Group Co., Ltd.(BAIC), yang dipegang oleh PT. JIO Distribusi Indonesia (JDI) sebagai distributor resmi,  terhitung dari penandatanganan kesepakatan pada tanggal 28 Maret 2024 di showroom JHL Auto, Alam Sutera, Tangerang.

Sekedar informasi, PT JDI merupakan bagian dari JHL Group, yang merupakan importir resmi kendaraan merek Jeep di Indonesia.

“Pasar setir kanan secara global 30 persen untuk seluruh kendaraan di setiap tahunnya. Kami yakin ini sangat baik karena populasinya banyak. Lalu lintasnya, pengalaman mengemudinya, serupa dengan Tiongkok. Jadi peralihan dari setir kiri ke setir kanan, Indonesia jadi pasar flagship kami.” buka Yang Nanhua, Executive Director and Chief Executive Officer BAIC International kepada SoundandMachine.com di lokasi konferensi pers (28/3/2024).

(sumber: BAIC)

BAIC berdiri di Beijing, Tiongkok, pada tahun 1958 dengan sedan “Jinggangshan” sebagai produk pertamanya.

Salah satu kekuatan utama dari BAIC adalah kerjasama dengan perusahaan otomotif asing yang sudah dilakukan sejak tahun 1984, yaitu joint-venture dengan American Motor Corporation dan menjadi Beijing-Jeep.

Kemudian BAIC memulai kerjasama dengan perusahaan otomotif asing seperti dengan Hyundai mulai tahun 2002 dan Mercedes-Benz mulai tahun 2005. Selain kerjasama, BAIC juga membeli kekayaan intelektual Saab pada tahun 2009.

Dari kerjasama yang masih berjalan sampai sekarang serta pembelian tersebut, BAIC melakukan transfer desain dan teknologi untuk diterapkan ke lini produknya sendiri.

“BAIC Motor mempunyai saham di Daimler 10 persen, dan juga Mercedes-Benz punya di BAIC Motor 98,5 persen. Artinya sampai saat ini ada R&D team yang bekerjasama antara tim Mercedes-Benz dengan BAIC, sehingga kalaupun ada kemiripan dari interior yang dilihat, itu memang dikerjakan bersama dengan tim Mercedes-Benz.” kata Dhani Yahya, Chief Operating Officer PT. JDI.

(sumber: BAIC)

Seperti momen pertama brand Tiongkok masuk Indonesia, BAIC memulai penjualannya dari kendaraan bermesin pembakaran dalam, yaitu BAIC BJ40 dan X55 II.

BJ40 merupakan kendaraan yang dibuat dengan kapabilitas di medan off-road dari eksterior, interior, hingga engineering, seperti mesin 2.000 cc 4-silinder turbo bertenaga 221 hp dan torsi 380 Nm dengan transmisi otomatis 8-percepatan ZF dan electronic transfer case untuk sistem 4x4 buatan Borg-Werner, Jerman.

(sumber: BAIC)

Sementara X55 II, merupakan SUV yang dibuat untuk perkotaan, dengan sejumlah fitur teknologi canggih, serta engineering dengan fokus pada performa dan kenyamanan. 

Sedikit bocoran, X55 II akan dibekali mesin 1.500 cc turbo garapan BAIC dengan Meta Engineering, Jerman, dengan tenaga 175 HP dan torsi terbesar di kelasnya yaitu 300 Nm, serta disalurkan oleh dual-clutch transmission 7-percepatan.

Kedua mobil tersebut akan diluncurkan di pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada tanggal 18-28 Juli 2024 mendatang, bersamaan dengan peluncuran brand BAIC.(Joule)